Tim akademik Dayah Ruhul Qur’ani melakukan kunjungan silaturahmi di Pesantren Terpadu Almuslim Bireuen. Dipimpin langsung oleh Ust. H. Kamil Syafruddin, Lc., rombongan Dayah Ruhul Qur’ani tiba di Pesantren Terpadu Almuslim pada Kamis, 16 Februari 2023 dan disambut hangat oleh Direktur Pesantren Terpadu Almuslim, Ust. Iswan Fadlin, MA.
Pada kesempatan tersebut, Direktur Almuslim didampingi oleh Wakil Direktur Ust. Holis Wahyu Prasetyo, S.Pd.I memaparkan pengalamannya mengelola Pesantren khususnya di bidang pendidikan dan pengasuhan.
Pendidikan di pesantren tidak hanya terbatas di dalam kelas saja. Namun, pengajaran, keseharian dalam kegiatan dan kehidupan di pesantren adalah bagian terpenting dari pendidikan pesantren tersebut. Sehingga segala macam aktifitas diatur selama 24 jam dari tidur, shalat berjamaah, tata cara berpakain, hingga tidur kembali. Pesantren seharusnya memegang prinsip pengasuhan Islam yang menjadikan nilai-nilai akhlak sebagai indikator utama dalam mencapai keberhasilannya. Al adab fawqa Ilmi. Konsekwensinya, penentuan naik kelas sangat tergantung pada akhlak santri, bukan semata-mata pada nilai akademik saja.
Selain itu, Islam menekankan bahwa pengasuh santri harus pernah berpengalaman hidup di lingkungan pesantren. Karena pengalamannya tersebut memberikan tawaran solusi bagi masalah kesantrian yang sangat fleksibel dengan kehidupan di pesantren. “Harus multietnik juga”, tambahnya. Hal ini dianggap mampu meningkatkan etos dan spirit bagi para asatizah dalam hal berbuat kebaikan dan pengabdian ‘fastabiqul khairat”.
Pimpinan Dayah Ruhul Qur’ani berharap adanya tindak lanjut dari kunjungan tersebut. Salah satunya adalah adanya peluang kerja sama dengan melakukan pertukaran santri antara Dayah Ruhul Qur’ani Meulaboh dengan Pesantren Terpadu Almuslim Bireuen. Kegiatan semacam itu diharapkan mampu menstimulus daya saing santri dengan saling berbagi dan bertukar pikiran melalui program-program yang telah disusun. Pihak Almuslim menyambut baik peluang kerja sama dengan Dayah Ruhul Qur’ani.
“Dalam waktu dekat, harus segera ada nota kesepahaman antara dua pesantren kita. InsyaAllah Pesantren Terpadu Almuslim siap mendukung program-program yang diinisiasi oleh Dayah Ruhul Qur’ani demi kemajuan peradaban kita.” Sahut Iswan Fadhlin, MA, Direktur Pesantren Terpadu Almuslim.